SCNewsMEDIA || KEDIRI – Polres Kediri bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Kediri, menggelar pelatihan budidaya jagung ketahanan pangan merah putih, Rabu (20/11/2024).
Pelatihan diadakan di lahan penanaman jagung yang menjadi desa percontohan di wilayah hukum Polres Kediri, tepatnya di Desa Gadungan, Kecamatan Puncu, Kabupaten Kediri.
Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto, S.H., S.I.K. melalui Kasihumas AKP Sriati, S.H. menyampaikan, pelatihan dilakukan untuk mendukung program ketahanan pangan dengan melibatkan berbagai elemen, termasuk aparat Kepolisian, petani, dan masyarakat.
“Pelatihan ini penting untuk memberikan pemahaman yang lebih baik kepada para petani dan pendamping,” tutur AKP Sriati.
Selain itu, kegiatan ini utamanya dilaksanakan untuk meningkatkan pemahaman para petani dan pendamping mengenai teknik budidaya jagung yang lebih efektif.
“Harapannya mereka (petani dan pendamping) dapat memanfaatkan lahan secara optimal dan menghasilkan produk pangan yang berkualitas,” pungkas AKP Sriati.
(RED-Ag2/Hms)