SCNewsMEDIA || Malang – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat kota Malang menggelar koordinasi dan konsolidasi DPC, DPAC (Dewan Pimpinan Anak Cabang) dan Bakal Calon Legislatif (bacaleg) Partai Demokrat kota Malang pada senin (2/10/2023) di hotel Arya Gajayana Malang.
Rapat koordinasi dan konsolidasi kali ini dihadiri oleh wakil gubernur Jawa Timur, yang juga menjabat sebagai ketua dewan pimpinan daerah (DPD) Partai Demokrat Jawa Timur, Dr. H. Emil Elistianto Dardak, B.bus., M.Sc., Bacaleg DPR RI untuk Malang Raya, H. Renville Antonio, SH., MH., MM., Ketua DPC Demokrat kota Malang, H Imron, S.Ag., M.Ag., ketua PAC (Pimpinan Anak Cabang), pengurus DPC, bacaleg dari 5 daerah pemilihan (Dapil) yang berada di kota Malang.
Dalam momen kali ini, juga dikukuhkan para ketua PAC Partai Demokrat kota Malang periode 2023 – 2028 yang terbagi dalam 5 Dapil. Dapil Klojen ditempati oleh Supriyadi, Dapil Blimbing Indra Siswoyo, Dapil Kedungkandang Indra al-azhar, Dapil Sukun Budi Suroyo dan Dapil Lowokwaru Dariyanto.
Sementara itu, dalam pernyataannya ketua DPD Demokrat Jawa Timur, Emil Dardak menekankan politik yang mencerdaskan, bukan politik yang hanya memberikan janji kosong atau janji yang muluk-muluk yang tidak bisa dipenuhi kepada masyarakat.
Demokrat sebagai partai koalisi yang mendukung program pemerintahan Khofifah – Emil di wilayah Jawa Timur selalu berupaya meningkatkan dan mensukseskan program pemerintah provinsi Jawa Timur yang telah berjalan, salah satunya penghapusan iuran SPP dalam bidang pendidikan”, terang Emil.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Badan Pembina organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) Partai Demokrat Jawa Timur, H, Mugianto, SPd., MH., menegaskan bahwasanya struktur partai adalah tulang punggung kemenangan Partai Demokrat di pemilu 2024. (Hrv)